Bingung cari oleh – oleh dari Malang? Mau keripik tempe tapi kayak udah bosen gitu. Nah, bisa jadi jajanan yang satu ini solusi buat kamu. Yaitu Pia Cap Mangkok asli Malang yang sudah dibuat sejak 1959 yang lalu.
Dilansir dari laman resmi Pia Cap Mangkok, bahwa jajanan yang juga terkenal di Yogyakarta dengan nama bakpia ini, sudah mulai dibuat di Kota Malang sejak 1959 oleh pasangan Zabur Oetomo (Oei To Lam) dan Tri Pinarti (The Pin Nio). Usaha ini sendiri menersukan usaha orang tua mereka.
Namun selanjutnya resep turun temurun tersebut diolah kembali oleh pasangan tersebut, dan ditambah dengan bahan – bahan pilihan terbaik, sehingga mendapatkan cita rasa Pia Cap Mangkok seperti yang saat ini bisa kita nikmati.
Dimana rasanya adalah renyah dan berlapis di bagian kulit luarnya, mirip dengan pastry, namun punya isian yang super lembut dan manis. Selain rasa asli kacang ijo, kini Pia Cap Mangkok juga memiliki beragam rasa lain yang tidak kalah lezatnya. Seperti keju, coklat, tangkwe, durian, kopi dan banyak rasa yang lainnya.
Salah satu ciri khas Pia Cap Mangkok yang membuat rasanya tidak berubah sejak 1959 adalah, dari proses pembuatan nya. Yang hingga saat ini semua dibuat manual satu persatu dengan tangan dan teknik tradisional, tanpa pabrikasi.
Dalam sejarahnya, awalnya, Pia Cap Mangkok hanya diproduksi rumahan, dengan kapasitas produksi 20 bungkus perhari. Rasanya pun hanya ada satu yaitu kacang hijau.
Awalnya memiliki kemasan kertas minyak warna putih, tanpa cap, logo dan label. Setiap kemasan berisi lima butir kue pia. Jualannya sendiri dijajakan dari satu tempat ke tempat lain oleh Oei To Lam.
Hingga pada tahun 1960, Oei To Lam menciptakan kemasan dengan logo bergambar sebuah mangkok dengan tulisan ‘ISTIMEWA’ dilengkapi dengan 2 karakter china yang berbunyi “Shuang Xi” yang berarti “Kebahagiaan Ganda” dan bermakna keberhasilan usaha dan kebahagiaan keluarga.
Saat ini Pia Cap Mangkok hadir dengan berbagai pilihan kemasan, dari isi 5, 12 hingga 25, layanan pesan antar, dan berbagai paket produk sebagai kemudahan bagi pelanggan yang berasal dari luar kota
Dalam setiap butir Pia Cap Mangkok, terdapat cerita sebuah usaha tanpa henti dalam membuat cita rasa terbaik, memenuhi keinginan pelanggan setia, serta usaha keluarga yang telah diwariskan turun temurun hingga generasi ketiga.
Pia Cap Mangkok, bisa dengan mudah kalian temukan di berbagai pusat perbelanjaan di Malang, atau juga bisa langsung ke outlet mereka yang berada di Jalan Semeru Malang.